Skip to main content

Rekomendasi Hadiah Spesial di Saat Valentine Day's

Kasih sayang memang bisa diungkapkan kapan saja. Tapi, ada kalanya mengungkapkan rasa cinta di momen spesial akan membuat ungkapan kasih sayang terasa lebih bermakna dan tak terlupakan. Apalagi jika Anda mengungkapkannya di hari kasih sayang, atau yang biasa dikenal sebagai hari Valentine.

Berhubung tanggal 14 Februari sudah semakin dekat, tentu banyak yang mulai mencari hadiah Valentine spesial untuk orang tersayang. Jika masih bingung mencari hadiah Valentine untuk pasangan, teman, atau keluarga, mungkin lima pilihan kado Valentine populer ini bisa membantu Anda.

Cokelat
Hingga saat ini, cokelat merupakan salah satu kado yang paling banyak diberikan saat hari Valentine. Cokelat sendiri dianggap sebagai lambang dari ketertarikan, cinta, dan kasih sayang. Sebenarnya, tradisi memberikan kado cokelat ke pasangan sudah dimulai sejak beberapa abad lalu oleh suku Aztec. Tradisi ini kemudian berlanjut ke era Victoria, di mana cokelat dipercaya menjadi cara ampuh untuk memikat hati wanita. Hingga kini, cokelat pun kerap diasosiasikan dengan cinta dan kasih sayang. Jadi, tidak heran jika banyak orang yang memberikan cokelat di hari Valentine. Ditambah lagi, kini kamu bisa membeli cokelat dalam berbagai bentuk dan rasa sehingga kamu memiliki lebih banyak pilihan.
Jika ingin kado valentine terasa lebih spesial, kamu bisa mencoba membuat cokelat sendiri untuk orang tersayang.

Kartu Ucapan
Selain cokelat, ternyata banyak juga yang mengirimkan kartu ucapan untuk orang tersayang di hari Valentine. Kartu ucapan memang terasa lebih personal dan tulus karena isinya dituliskan sendiri oleh pengirimnya.
Selain itu, kartu ucapan pun dapat disimpan untuk waktu yang lama oleh penerima. Inilah yang membuat kartu ucapan cukup populer dijadikan hadiah Valentine.
Tapi, terkadang menuangkan isi hati ke dalam tulisan tidak mudah. Jika kehabisan ide, mungkin anda bisa mulai dengan menuliskan lirik romantis dari lagu favorit anda dan si dia.

Makan Malam Romantis
Mengajak pasangan candle light dinner juga menjadi cara yang dipilih banyak orang untuk mengungkapkan kasih sayang di Hari Valentine.

Jika anda dan pasangan sama-sama sibuk, menghabiskan waktu berkualitas berdua di restoran favorit tentu menjadi momen romantis dan tak terlupakan. Apalagi jika sembari ditemani cahaya lilin yang cantik dan alunan musik yang menenangkan.

Perhiasan
Sejak dulu, perhiasan memang menjadi salah satu cara untuk mengungkapkan rasa cinta dan komitmen kepada pasangan. Tidak heran, jika perhiasan menjadi salah satu hadiah yang paling banyak diberikan di Hari Kasih Sayang ini.
Saat membeli perhiasan untuk orang tersayang, ada dua hal yang perlu anda perhatikan. Pertama, pilihlah model perhiasan yang sesuai dengan karakter dan kegiatan penerimanya. Jika si dia banyak bekerja di luar ruangan, pastikan Anda membeli perhiasan berdesain sederhana yang tidak membatasi geraknya dan tidak terlalu mencolok.

Kedua, pastikan anda membelinya di toko perhiasan terpercaya. Dengan membeli di toko terpercaya, perhiasan yang Anda beli akan lebih terjamin kualitasnya. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan keuntungan lain, mulai dari promo hingga garansi cuci dan poles seumur hidup.

Bunga
Hadiah valentine lain yang tak kalah populer tentu saja bunga. Sejak berabad-abad lalu, bunga menjadi simbol untuk cinta, romansa, pernikahan, dan kesuburan.
Tradisi memberikan bunga saat Hari Valentine ini dimulai oleh Raja Charles II dari Swedia pada abad ke-17. Kala itu, Raja Charles II yang sedang bepergian ke Persia diperkenalkan dengan suatu seni yang mempelajari bahasa bunga.
Dari sinilah, bunga kemudian dipakai sebagai cara untuk menyampaikan pesan secara nonverbal. Hal ini dikarenakan adanya kepercayaan bahwa setiap bunga memiliki arti masing-masing.

Contohnya saja bunga mawar merah yang memiliki arti cinta yang mendalam. Makna inilah yang kemudian membuat bunga mawar banyak dipilih sebagai hadiah ke orang tersayang.
Nah, jika Anda ingin memberikan bunga mawar untuk hadiah valentine ke orang tersayang, kini Anda tak perlu repot-repot pergi ke toko bunga. Pasalnya, Anda bisa membelinya secara online. Tak hanya buket bunga segar, di sini Anda bahkan bisa membeli preserved flowers atau bunga yang telah diawetkan sehingga bisa bertahan hingga tiga tahun. Lalu, khusus untuk Anda yang ingin memberikan kado bunga spesial, Anda bisa membeli bunga di Toko Bunga Surabaya.

Itulah lima hadiah yang banyak dipilih orang saat valentine. Sudahkah Anda menemukan hadiah valentine yang sesuai untuk orang tersayang?

Comments